khastasikmalaya Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2010

Perkebunan Teh Taraju Tasikmalaya

Kabupaten Tasikmalaya juga punya perkebunan Teh lho....perkebunan teh itu dikenal dengan nama perkebunan teh Taraju yang luasnya 8.027 ha. perkebunan teh ini merupakan objek wisata alam pegunungan yang mencakup lima kecamatan, yakni : Taraju, Bojonggambir, Culamega, Salawu dan Sodonghilir. Berjarak sekitar 47 km dari pusat kota Tasikmalaya. cocok deh buat kalian yang ingin berkegiatan di alam bebas seperti camping, photography, olahraga jalan santai atau tea walk dan menyaksikan pengolahan teh di sekitar perkebuna tersebut.

Tempat Billiard di Tasikmalaya

Bagi anda yang mempunyai hobi main billyard, dan kebetulan sedang berada di kota Tasikmalaya anda bisa mengunjungi tempat2 yang menyediakan sewa biliard dantaranya : TIP Tasik Indah Plaza Jl. Khz Mustafa Violet di Mayasari Plaza Jl. Pasar Wetan Dadaha, Kolam Renang Dinasty, Jl. Yudanegara Selamat Nge Break Shot !!! Hehe

Kupat Tahu Simpang Lima Tasikmalaya

Buat kalian yang hobby nya cari makan yang enak serta murah, di daerah simpang lima Tasikmalaya tepatnya pas bunderan simpang lima dekat pos polisi terdapat jajanan kupat tahu,kupat tahu ini biasa disebut orang orang tasik kupat tahu simpang lima karena jualanannya memang di daerah simpang lima.  Rasanya yang khas dan enak, kupat tahu ini banyak di minati semua orang.Dengan bumbu kacang dan daun bawang yang di goreng dadakan setengah matang kupat tahu ini slalu dipenuhi oleh para pengunjung, makanya jika kita ingin ke tempat ini harus datang lebih awal karena antrian yang lumayan lama bisa bisa bikin pegel kaki juga. Oya jangan lupa kupat tahu ini biasa berjualan dari jam 18.00 sore sampai jam 03.00 pagi,jadi jangan takut dan bingung cari makan kalau kita sedang laper atau berkunjung ke daerah Tasikmalaya pada waktu tengah malam. meskipun tempat jualan kupat tahu ini terlihat sederhana dan merakyat tapi rasa makanan ini tidak kalah tanding dengan masakan-masakan di restoran yang mempun

Wisata Situ Gede Tasikmalaya

Bagi kalian yang sedang ingin berlibur di Tasikmalaya yang "Murah akan tetapi menyenangkan"!!!, selain ada Gn. Galunggung, Tasikmalaya juga mem p unyai objek wisata yang tidak kalah menarik yaitu Situ Gede yang terletak dikelurahan Lingg ajaya dan Mangkubumi Kecamatan Mangkubumi yang dekat dengan pusat kota kurang lebih 4 km . Orang sunda bilang Situ adalah Danau dan Gede adalah besar, jadi Situ Gede adalah Danau Besar yang terletak di tengah-tengah kota Tasikmalaya, dengan luas danau 47 Ha dan kedalaman air sekitar 1,5 s.d. 6 meter, di teng ah tengah danau tersebut terdapat sebuah pulau yang luasnya sekit ar 1 Ha, di pulau tersebut terdapat makam "Eyang Prabudilaya" yang konon  ceritanya m eru pakan legenda Tasikmalaya dan banyak juga orang yang berziarah ke pulau ters ebut.Selain ada makam Eyang Prabudilaya disitu juga terdapat beribu kelelawar yang menempati pulau tersebut, tapi merupakan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi, transportasi yang

Seafood Sudimampir Tasikmalaya, The Legend of Seafood kaki lima

Bagi yang cinta banget Seafood, wah "ngk banget" kalo blom pernah nyoba seafood SUDIMAMPIR. ayoooo "yang sudi mampir".....hahaha. Warung kaki lima penjaja seafood yang sudah lama sekali nongkrong di Jl Empang, Tasikmalaya ini memang dikenal mantap. Kepiting & Kerang dicocol sambel nanas yang khas ngk kalah sama restoran seafood kelas atas lah,.... Sok Mangga dicoba, seafood SUDIMAMPIR ini biasa buka dari sore hingga larut malam....ooo iya selain di Jl. Empang, SUDIMAMPIR ini ada juga di Jl. Dr Sukarjo.....kalo ngk salah itu si bosnya yang turun langsung melayani pelanggannya hehe. mantap poko'nya....murah banget....ayoooo cobaaa !

Kuliner Daging "Manuk" (Daging Burung)

Hahaha... Daging Manuk emang gurih. yang belum nyoba silahkan datang di malam hari ke daerah Pasar Wetan telusurilah dengan sekesama  ada sebuah roda yang menjajakan daging "manuk". Disitu tersedia kepala manuk, sayap manuk, ati manuk, usus, kulit manuk, kaki manuk dan cincangan daging manuk.dagingnya kecil2...enak pokonya.... murah pula....makan sama nasi timbel Oke Banget !!!

Lori Gantung Melintasi Sungai Ciwulan

Di atas aliran sungai ciwulan yang deras, dahulu kala sempat ada sebuah alat transportasi yang sangat unik dan lumayan bikin jantung berdebar.....yaitu Lori Gantung di desa Ciseureuh. Lori gantung sebesar kandang kucing ini melintas dengan berani sepanjang 50 meter dengan ketinggian sekitar 6 meter dari arus liar ciwulan.....bayarnya cuma "Gope" untuk melintas dengan "Nekat"...namun sayang sekarang sudah punah mengingat adanya pembangunan jembatan dari pemerintah yang dirasa lebih aman....hihihi

Pemandian Air Panas Gajawong Ciawi Tasikmalaya

Ternyata selain pemandian air panas Cipanas - Galunggung, ada juga lho pemandian air panas Gajawong di Tasikmalaya. Tepatnya di daerah Ciawi namanya pemandian air panas GAJAWONG. selain kolam pemandian air panas, ada juga fasilitas lain seperti kolam pemancingan, penginapan, area rekreasi dan kuliner....buat kalian yag belum sempet nyoba ksana, coba deh...ngobatin penasaran...

Foto Udara Sebelum Dibangun Terminal Type A Tasikmalaya

Bagi anda yang sempat mampir ke terminal Type A Tasikmalaya,mungkin belum tahu tentang wajah awal terminal ini sebelum menjadi terminal yang menjadi kebanggaan masyarakat Tasikmalaya....untuk itu bolehlah kita tahu bagaimana foto udara Lokasi Terrminal Type A...hehehe iseng aja.

Warung Sate Condong

Warung sate di condong - cibureum ini memang sangat menarik, selain rasa sate yang lezat dari daging segar, anda bisa sekaligus "Uji Nyali"...maksudnya? Ya...karena letak warung sate ini persis di teangah persawahan yang dibatasi oleh perlintasan kereta api tanpa pintu pengaman ! Hahaha...maka hati hatilah saat menuju warung ini....akses menuju warung ini hanya bisa ditempuh dengan jalan setapak menyusuri sawah setelah kendaraan anda diparkir di pinggir jalan Cibeureum. Tapi Tak perlu khawatir cukup dengan liat kiri kanan anda bisa melintas untuk menikmati lezatnya sate kambing atau ayam yang lezaaat Lebih mantapnya lagi di belakang warung ini terdapat "saung" degan view hamparan sawah dan pegunungan...hmmmmm tapi sekali lagi anda jangan kaget ketika sang rangkain roda besi melintas...masalahnya jarak warung dan perlintasan kereta api terbilang sangat dekat. Gemuruh dan getaran kereta api, bukan menjadi masalah bagi anda, karena sekejap akan terlupakan oleh nikmatny

Jalur Angkot Tasikmalaya

Jalur Angkot Tasikmalaya 01 : Pancasila - Awipari (Warna Putih Kuning) Route/Melewati : Pancasila - Bebedahan - Pertamina - Lanud - PT. Dahana - Condong - Cibeureum - Awipari - Otista - Alun2 - Mesjid Agung - Jl. Dr Sukarjo - Jl. Galunggung - Jl. Bantar - Pasar Cikurubuk - Gn Koneng - Paseh - Gunung Pereng Pp 02 : Kota - Nyantong (Warna Putih Hijau) Route/Melewati : Khz Mustafa - Padayungan - Unsil - Cilolohan - Nyantong - Cikalang - Benda - Otista - Alun2 - Mesjid Agung - Jl. Dr Sukarjo - Jl. Kapten Naseh - Jl Bantar - Jl Cieunteung - Paseh - Gunung Pereng 03 : Pancasila - Muncang (Warna Putih Biru) Route/Melewati : Pancasila -Bebedahan - RSU - Jl. Tentara Pelajar - Khz Mustafa - Padayungan - Sambong - Cicariang - Kawalu - Tanjung - Muncang - Jl Nagarawangi - Gn Pereng Pp 04 : Pancasila - Cibanjaran (Warna Putih Merah) Route/Melewati : Pancasila -Bebedahan - RSU - Jl. Tentara Pelajar - Jl Nagarawangi - Paseh - Psr Cikurubuk - Mangkubumi - Cibanjaran 05 : Pancasila - Parhon (Warna Puti

Jagung Bakar Dadaha

Bagi anda yang mencari tempat nongkrong disaat malam tiba, jagung bakar dadaha adalah alternatif pilihan anda. Anda bisa menikmati panas dan gurihnya jagung bakar dengan suasana lesehan. sangat cocok untuk berkumpul bersama keluarga ataupun kerabat. andatidak perlu merogoh kocek dalam -dalam karena harga yang di tawarkan sangat sangat terjangkau. penjaja jagung bakar ini berjejer di sekitar lapangan luar dadaha tepatnya di depan GGM menuju jalan BKR. selamat mencoba...

Baso Mang Abdul...Tasikmalaya

Mungkin sebagian besar orang Tasik sudah mengenal tentang Baso Mang Abdul yang biasa stay di Jl. Tentara Pelajar, dengan roda yang khas nya Mang Abdul merintis bisnis baso tersebut dari tahun 1974, dengan rasanya yang khas dan segerrrr ( orang tasik bilang) bisa membuat orang yang makan baso mang Abdul ini ketagihan unuk menambah makan beberapa mangkok lagi. dengan Baso aci yang ngagejrot dan tambahan bahan sederhana komposisi Mie dan toge di tambah dengkul dan babat plus senyuman mang Abdul bisa bikin selera makan baso anda tidak akan pernah bosan! Baso mang Abdul ini biasa berjualan setiap hari dari jam 5 sore sampai jam 9 malam kecuali hari Kamis,route yang ditempuh Mang Abdul saat menjajakan Baso nya yaitu dari Jl. Dadaha sampai Jl. Tentara pelajar. Jangan heran kalau anda membeli baso ini bukan Mang Abdul yang melayaninya,karena sekarang roda baso ini "dikuasai" anaknya Mang Abdul, tapi rasa dan ke Khasan baso ini tetap tidak berubah,,,enak tenan.. Selamat Mencoba....